LP3M UG Laksanakan Monev Abdimas Hibah DRTPM Tahun 2024

Editor : Indra Bakari
KAMPUS (RG.COM) – Kewajiban perguruan tinggi dalam pengelolaan program penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di perguruan tinggi salah satunya melaksanakan monitoring dan evaluasi (monev) pelaksanaan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di tingkat perguruan tinggi dan melaporkan hasil kegiatan kepada DRTPM melalui laman BIMA.
Dan tahun 2024 ini, LP3M Universitas Gorontalo melaksanakan monitoring evaluasi kegiatan pengabdian Skema Pemberdayaan Berbasis Masyarakat dengan judul Penerapan Inovasi Pemberdayaan Masyarakat Dalam Penanggulangan Stunting Yang Berbasis Pendekatan Pangan Lokal di wilayah UPTD Puskesmas Ilangata, Kecamatan Anggrek, Kabupaten Gorontalo Utara.

Tim pelaksana terdiri dari Ketua : Herman Hatta, SKM.,M.Si, Anggota: Franning Desi Badu, SKM.,M.Kes dan Asriani Laboko, STP.,M.Si. Di mana, tujuan pelaksanaan kegiatan pemberdayaan berbasisis masyarakat adalah mengatasi masalah stunting di wilayah kerja Puskesmas Ilangata dengan memberdayakan masyarakat pemanfaatan lahan halaman samping rumah.
Adapun kegiatan yang dilaksanakan, yakni penyuluhan kesehatan tentang pencegahan stunting, pembagian peralatan masak dan alat pehitungan status gizi, pembagian bibit sayur-sayuran diantaranya kacang panjang, tomat, jagung, kangkung, dan sawi.
Harapannya bantuan peralatan tersebut dapat dimanfaatkan oleh masyarakat melalui Puskesmas dan bibit sayuran untuk ditanam di lahan atau pekarangan rumah dan dikembangkan.
Khusus bantuan bibit sayuran diharapkan nantinya kalau sudah berkembang dapat dikonsumsi sebagai upaya pencegahan stunting.
Kepala LP3M UG Dr. Dikson Junus, MPA mengatakan, ke depan dosen di lingkungan UG dapat terus berinovasi dan terdorong untuk bersaing dalam meraih berbagai hibah penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, baik berasal dari pemerintah melalui Kemendikbud maupun swasta.

Pada kesempatan itu, Dr Dikson pun menyempatkan waktu mensosialisasikan UG. Dirinya mengatakan, saat ini UG masih terus membuka pendaftaran mahasiswa baru untuk tahun akademik 2024-2025. (***)