LP3M UG Gelar Monev Internal Penerima Hibah Penelitian dan PKM
KAMPUS (RG.COM) – Lembaga Penelitian, Pengembangan dan Pengabdian pada Masyarakat Universitas Gorontalo (LP3M-UG) melaksanakan monitoring evaluasi (monev) internal terhadap penerima Hibah Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang didanai Kemendikbudristek tahun 2023, Rabu (1/11) kemarin.
Monev itu menghadirkan tim dari LLDikti Wilayah XVI, Rektor UG, Dr. Sofyan Abdullah, SP, MP, Wakil Rektor 1, Prof. Dr. Hj. Meimoon Ibrahim, SE, MM, Kepala LP3M, Dr. Dikson Junus, M.PA, tim reviewer monev internal dan 7 orang dosen penerima hibah penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Rektor UG, Dr. Sofyan Abdullah, SP, MP menyampaikan apresiasi kepada dosen UG yang telah lolos hibah penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
“Semoga bisa memberi motivasi kepada dosen lain untuk berkompetisi pada hibah kemendikbud di tahun mendatang,” harapnya.
Menurutnya, dosen yang mendapatkan hibah penelitian dan PKM dari pembiayaan eksternal akan berdampak terhadap perguruan tinggi, baik pada saat akreditasi maupun pada pemeringkatan bidang penelitian dan pengabdian, dan tentu sangat mempengaruhi jenjang karir sebagai dosen.
Sementara Kepala LP3M UG, Dr. Dikson Junus, M.PA mengungkapkan, dari monev itu tim reviewer telah melaksanakan penilaian terhadap laporan-laporan berkaitan dengan substansi dari laporan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Kemudian juga berkaitan dengan administrasi keuangan lainnya.
“Tentu monev ini bertujuan untuk memastikan progres perkembangan Hibah Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat serta memastikan bahwa seluruh luaran penelitian telah rampung,” ungkap Dr. Dikson.
Yang jelas hasil Monev kata Dr. Dikson, digunakan sebagai parameter keberhasilan pencapaian tujuan dan target yang akan mempengaruhi alokasi anggaran penelitian dan PKM di masa depan. (RG-56)